Memiliki penduduk lebih dari 5000 jiwa, banyak sekali masyarakat Desa Waringinsari yangk hidup dalam kemiskinan. Hidup serba terbatas mereka berharap mampu mendapatkan hak dan fasilitas yang layak terutama pada saat kondisi sakit. Hal ini dikarenakan akses menuju fasilitas kesehatan di Puskesmas kurang memadai sehingga pasien dengan keluhan berat serta pasien hamil dengan risiko tinggi harus dilarikan ke Puskesmas Desa Waringinsari dan harus melalui jembatan gantung.
Puskesmas yang berjarak sekitar 26 KM di Kota Kecamatan Takokak dan satu-satunya jalan adalah melalui jembatan gantung. Namun saat ini kondisi jembatan yang sering dilalui masyarakat setempat sudah terlihat sangat tak lagi layak pakai, papan-papan dan pijakannya pun sudah bolong-bolong dan sangat rapuh sekali bahkan ketika dilalui pun jembatan bergoyang sangat kencang dan miring.
Masyarakat disini merasakan ketakutan saat melalui jembatan ini terlebih ketika membawa pasien sakit. Selain alas kayu yang sudah banyak yang rapuh kondisi tali baja pun sudah mulai berkarat dan miring, namun masyarakatnya tak punya pilihan lain karena akses jembatan ini merupakan jalan satu-satunya menuju ke Puskesmas. Melihat kondisi jembatan saat ini pernah didapati sebuah insiden ibu hamil tidak bisa tertolong akibat jembatan yang rapuh dan miring. Masyarakatnya pun hanya bisa berharap untuk mendapatkan hak dan perlakuan yang sama dari pemerintah agar mereka mendapatkan fasilitas jembatan yang layak dan jalan yang baik serta fasilitas kesehatan yang memadai saat mereka jatuh sakit.
Masalah infrastruktur jalan ini merupakan salah satu hambatan yang sangat luar biasa. Ketika akses jalan buruk maka otomatis akses ekonomi akan tersendat. Bukan hanya itu, akses pendidikan dan juga akses kesehatan pun ikut berdampak. Oleh sebab itu banyak warga yang berharap kepada pemerintah daerah untuk benar-benar memperhatikan kondisi jembatan yang hingga saat ini tidak adanya perbaikan. Jembatan ini juga nantinya akan berpengaruh baik kepada kualitas ekonomi, kesehatan dan pendidikan warga setempat sehingga tidak perlu lagi bersusah payah untuk menempuh jarak yang jauh dan harus mencari jalan alternatif lainnya.
Menurut Pembukaan undang-undang Dasar tahun 1945 negara melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia memajukan kesejahteraan bangsa serta mencerdaskan kehidupan bangsa. Namun, faktanya warga desa waringinsari masih banyak yang hidup dalam kemiskinan dan tidak memperoleh fasilitas pendidikan dan kesehatan yang layak.
Mari kita bangun kembali jembatan yang rusak di Cianjur, Bergerak cepat untuk kemnafaatan masyarakat yang lebih baik. Klik Donasi Sekarang
Kanal Pembayaran Donasi:
Transaksi Manual
1. Bank BCA
2. Bank Mandiri
3. Bank Syariah Indonesia
4. Bank BNI Syariah
Pengecekan manual Senin-Jumat pukul 08.00 - 16.00 WIB
Transaksi Otomatis
1. Gopay
2. Virtual Account
Transaksi otomatis real time setiap hari