BLANTERTOKOv132

Tips Memilih Hewan Kurban

Tips Memilih Hewan Kurban

Hari Raya Idul Adha merupakan kesempatan kita untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. dengan menguji pengorbanan kita melalui berkurban. Untuk itu, bagi sahabat Bakrie Amanah yang ingin berkurban, sebaiknya memastikan hewan yang akan dikurbankan memenuhi syarat yang telah ditetapkan. Berikut tips memilih hewan kurban yang baik:

  • Jenis Hewan Kurban

Hewan yang diperbolehkan untuk dikurbankan adalah hewan ternak yaitu unta, sapi kerbau, kambing, dan domba. Hewan tersebut tentunya harus hewan ternak yang sehat dan layak ketika dikonsumsi.

  • Umur Hewan Kurban

Umur hewan kurban sangat penting diperhatikan sebagai syarat berkurban. Jika ingin berkurban kambing atau domba, minimalberusia 1 tahun. Kemudian jika ingin berkurban sapi atau kerbau berumur 2 tahun.

Cara mudah untuk mengetahui umur hewan kurban adalah dengan melihat catatan kelahiran dari pemiliknya. Selain itu, dapat juga dengan metode melihat gigi hewan.

Artinya, jika gigi susu hewan (kedua gigi susu depan tanggal, hal ini menandakan bahwa hewan peliharaan (kambing dan domba) tersebut berumur sekitar 12-18 bulan. Sedangkan sapi dan kerbau berumur sekitar 22 bulan.

  • Kondisi Hewan Kurban

Syarat hewan yang dikurbankan harus sehat dan tidak ada tanda-tanda sakit seperti demam, kurang nafsu makan, diare, lemas dan lain-lain. Hewan harus terlihat sehat dengan memiliki nafsu makan yang baik, mata bersinar, terlihat lincah, bulunya yang bersih dan mengkilap.

Lebih baik lagi, tanyakan tentang Surat Keterangan Kesehatan Hewan, (SKKH) sebagai acuan kesehatan hewan yang akan menjadi hewan kurban.

  • Pemilihan tempat kurban

Pemilihan tempat pembelian hewan kurban juga tak kalah penting. Pilihlah hewan kurban yang dipelihara di lingkungan yang bersih dan jauh dari polusi udara, karena hal ini akan berdampak pada stres yang dialami hewan sehingga berdampak pada kesehatan tubuhnya.


Detail Pemesanan

Tips Memilih Hewan Kurban
Tips Memilih Hewan Kurban
Jumlah: : :
Sub-Total :

*Belum termasuk Ongkos kirim

check_circle_outline Produk Lainnya